Irwasum Polri: Kita Harus Tegaskan “Rekrutmen Polri Tanpa Biaya” kepada Masyarakat!

Ket Foto: Humas Polri

JAKARTA.nusantaranews.info-Inspektur Pengawasan Umum (Irwasum) Polri, Komjen Dedi Prasetyo, memimpin rapat persiapan pembukaan pendaftaran anggota Polri baru. Ia menekankan kepada seluruh jajaran Sumber Daya Manusia (SSDM) di tingkat pusat dan polda untuk terus memberikan informasi yang jelas kepada masyarakat bahwa proses rekrutmen Polri sepenuhnya gratis tanpa ada biaya.

SSDM adalah unit kerja di Polri yang bertanggung jawab untuk merekrut anggota baru, mulai dari tamtama, bintara, perwira hingga perwira sumber sarjana. Komjen Dedi menegaskan agar jajaran Polri tidak membiarkan munculnya persepsi ‘masuk Polri bayar’.

“Jangan biarkan masyarakat berpikir ‘untuk masuk polisi harus bayar, jika tidak bayar tidak bisa masuk’. Dari awal, prinsip kami adalah bersih, transparan, akuntabel, dan humanis dalam proses rekrutmen,” kata Komjen Dedi saat peluncuran Penerimaan Terpadu Anggota Polri Tahun Anggaran 2025 di Jakarta pada Rabu (05/02/2025).

Baca Juga  Film Berdurasi Pendek Asal Minang Hasil Karya Ust.Ardi Syahid

“Kita harus menegaskan kepada masyarakat bahwa untuk menjadi polisi itu tidak dipungut biaya,” tambahnya.

Kegiatan tersebut diikuti oleh pejabat SSDM Polri, pejabat Biro SDM dari berbagai polda, serta perwakilan dari satuan terkait dalam proses rekrutmen, seperti Lemdiklat Polri, Densus 88 Antiteror Polri, Pusdokkes Polri, Divisi Propam Polri, dan lain-lain.

“Sampaikan kepada masyarakat, ‘Masuk polisi itu gratis’. Jika masih ada pihak yang menawarkan biaya, segera ingatkan mereka untuk tidak percaya,” tegas Komjen Dedi.

Baca Juga  Polresta Samarinda Sosialisasikan Call Center 110 Kepada Masyarakarat

Komjen Dedi juga mengingatkan panitia penerimaan Polri untuk memastikan proses rekrutmen berjalan dengan bersih, transparan, akuntabel, dan humanis, tanpa meminta biaya dari tahap administrasi hingga seleksi akhir.

“Proses rekrutmen harus benar-benar tanpa biaya. Sampaikan informasi ini berulang kali kepada masyarakat agar mereka paham dengan baik,” tambahnya.

Dia pun menutup dengan menegaskan bahwa kepercayaan masyarakat terhadap Polri, terutama dalam rekrutmen terpadu, adalah tanggung jawab bersama semua pihak yang terlibat.

“Ini adalah tanggung jawab kita semua,” pungkas Komjen Dedi.

Baca Juga  Sat Brimob Polda Kaltim dan Tim Gabungan Evakuasi Pohon Tumbang di Sumber Rejo Balikpapan

 

Penulis: Nng

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *