Anggota DPRD Kaltim Muhammad Husni Fahruddin Tekankan Pentingnya Jalur Hukum dalam Tanggapi Isu Pejabat Daerah Terlibat Kampanye

Anggota DPRD Kaltim,Muhammad Husni Fahruddin.

SAMARINDA.nusantaranews.info–Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kalimantan Timur, Muhammad Husni Fahruddin, atau yang akrab disapa Ayub, memberikan tanggapannya terkait adanya isu mengenai keterlibatan pejabat daerah dalam kegiatan kampanye politik.

Ayub menegaskan pentingnya penegakan hukum dalam menangani dugaan pelanggaran ini.

“Jika ada yang melihat adanya pelanggaran, baik itu dari tim, pasangan calon, atau relawan, sebaiknya menggunakan jalur hukum untuk menindaklanjutinya,” ujar Ayub

Ayub juga menekankan bahwa melaporkan sebuah dugaan pelanggaran melalui proses hukum adalah langkah yang terhormat dan sesuai prosedur. Menurutnya, hal ini merupakan bentuk penghormatan terhadap hukum dan demokrasi yang berlaku.

Baca Juga  Damayanti Soroti Pentingnya Peningkatan Kualitas Pendidikan untuk Pembangunan SDM di Kaltim

“Saya ingin mengingatkan bahwa melakukan pelaporan secara hukum tidak semestinya dianggap sebagai tindakan otoriter, tidak objektif, atau bagian dari kampanye negatif,” imbuhnya.

Dalam konteks menjaga etika dan transparansi, Ayub menegaskan kembali bahwa jalur hukum adalah solusi yang tepat bagi masyarakat yang merasa menemukan adanya pelanggaran aturan selama masa kampanye.

Ia menilai penting untuk memastikan bahwa setiap langkah yang diambil berlandaskan pada aturan hukum yang berlaku, agar tercipta pemilu yang bersih dan jujur di Kalimantan Timur.

Baca Juga  Hasanuddin Mas'ud Tekankan Sinergi DPRD dan Pemprov Kaltim sebagai Kunci Pembangunan Berkelanjutan

Hal ini diharapkan dapat mendorong semua pihak untuk lebih menghormati proses hukum dan menghindari tindakan yang dapat merusak citra demokrasi di Kalimantan Timur.

Penulis: Axl

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *