Sambut Imigrasi ke-75 Imigrasi Samarinda Bagikan Paket Makanan Bergizi Gratis di SDN 018 

Kepala Kantor Imigrasi Samarinda Washington Saut Dompak saat membagikan paket makanan bergizi gratis kepada para siswa SDN 018 Samarinda Ulu pada rabu, 15/01/2025.

SAMARINDA.nusantarnews.info – Dalam rangka memperingati HUT ke-75, Kantor Imigrasi Samarinda menggelar aksi sosial berupa pembagian makanan bergizi gratis di sejumlah sekolah dasar di Samarinda. Kegiatan ini dimulai pada rabu (15/1/2025) dan berlangsung hingga puncak perayaan pada 26 Januari mendatang.

Kepala Kantor Imigrasi Samarinda, Washington Saut Dompak, bersama jajaran dan perwakilan Kantor Wilayah Hukum dan HAM Kalimantan Timur, membagikan 600 kotak makanan bergizi kepada siswa SDN 18 di Jalan Juanda, Samarinda Ulu. Pada pagi harinya, 200 paket serupa telah dibagikan di SDN 20 Samarinda Ulu.

Baca Juga  Menjaga Kualitas dan Transparansi: Kemenkumham RI Raih Opini WTP ke-15 dari BPK

“Kami berharap kegiatan ini bermanfaat bagi anak-anak untuk mendukung mereka mencapai cita-citanya. Hari ini kami distribusikan 600 kotak di SDN 18, dan sebelumnya di SDN 20 sebanyak 200 kotak. Pada Senin lalu, kami juga telah membagikan 800 paket di SDN 12. Total hingga saat ini ada 1.500 paket yang sudah didistribusikan,” terang Washington Saut Dompak.

Beliau juga menambahkan bahwa kegiatan berbagi ini akan dilanjutkan ke panti asuhan dan panti sosial.

“Kami ingin memberikan manfaat kepada saudara-saudara kita yang membutuhkan. Acara akan ditutup dengan syukuran pada 1 Februari mendatang,” tuturnya.

Baca Juga  Jelang Nataru, Kalapas Samarinda Terdepan dalam Aksi Pencegahan Narkotika: Razia Sinergis dan Komitmen "BERSINAR"

Kepala Sekolah SDN 18 Samarinda Ulu, Mieke Elena, menyambut baik inisiatif ini.

“Alhamdulillah, semoga dengan ulang tahun Imigrasi ke-75 ini membawa berkah dan kesuksesan. Kami sangat senang dengan kegiatan ini. Anak-anak menyambut dengan penuh keceriaan. Kami berharap kegiatan berbagi seperti ini bisa terus berlanjut di masa mendatang,” ujarnya.

Rangkaian kegiatan ini menunjukkan komitmen Kantor Imigrasi Samarinda dalam berbagi kebahagiaan dan mempererat hubungan dengan masyarakat, terutama generasi muda.

Penulis: Bud

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *