BAZNAS Samarinda dan PT ANSAF Serahkan Bantuan Sumur Bor di Panti Asuhan Bunda Utari

SAMARINDA.nusantaranews info – Panti Asuhan Bunda Utari di bawah naungan Yayasan Karisma Pertiwi, yang berlokasi di Jalan Padat Karya, Kelurahan Sempaja Utara, akhirnya mendapat solusi untuk masalah air bersih yang selama ini menjadi kendala. Berkat kerjasama antara Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kota Samarinda dan PT ANSAF, panti asuhan tersebut menerima bantuan berupa pembangunan sumur bor, yang diresmikan secara simbolis pada Rabu, 28/08/2024.

Ketua BAZNAS Kota Samarinda, Widyasmoro Eko Prawito, dalam sambutannya menyampaikan bahwa bantuan ini merupakan bagian dari program kemanusiaan BAZNAS yakni”Samarinda Peduli”.

Baca Juga  Warga Long Iram di Samarinda Perkuat Silaturahmi Melalui Halal Bihalal

“Kami berharap bantuan ini dapat meringankan beban operasional panti dan memberikan kenyamanan bagi seluruh penghuninya, terutama terkait kebutuhan air bersih,” tutur Widyasmoro.

Panti Asuhan Bunda Utari saat ini menaungi 112 anak asuh. Sebagai pendiri yayasan, Sri Utari, yang juga seorang PNS di RSUD AWS Syahrani, mengungkapkan bahwa sebelum adanya bantuan ini, panti sering kali menghadapi kendala air dari PDAM. Masalah tersebut panti harus mengeluarkan biaya sebesar Rp150 ribu per hari hanya untuk memenuhi kebutuhan air.

“Dengan adanya sumur bor ini, kami sangat bersyukur karena dapat mengurangi biaya operasional yang cukup besar setiap bulannya,” kata Sri Utari.

Baca Juga  Baznas Samarinda Salurkan 400 Paket Daging Qurban

BAZNAS Kota Samarinda berharap lebih banyak pihak yang tergerak untuk mengikuti langkah PT ANSAF dalam menyalurkan zakat, infak, dan sedekah melalui BAZNAS. PT ANSAF sendiri telah menyalurkan dana senilai Rp2 miliar ke BAZNAS Samarinda, yang digunakan untuk berbagai kegiatan sosial, termasuk membantu mereka yang kurang mampu seperti Panti Asuhan Bunda Utari.

Dengan terjalinnya kolaborasi ini, diharapkan bantuan sumur bor dapat memberikan dampak positif jangka panjang bagi panti asuhan dan penghuninya, serta menginspirasi lebih banyak pihak untuk turut serta dalam aksi kemanusiaan.

Baca Juga  Presiden RI Jokowi Kunjungi Pasar Merdeka Samarinda

 

Penulis: Nng

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *