Samsun Soroti Lubang Tambang Terbengkalai di Kaltim

Anggota DPRD Kaltim,Muhammada Samsun.

SAMARINDA.nusantaranews.info – Anggota DPRD Kaltim, Muhammad Samsun, menyoroti masalah lubang tambang batu bara yang terbengkalai di Kalimantan Timur. Ia mengkritisi rendahnya kepatuhan perusahaan tambang dalam melaksanakan reklamasi, yang berpotensi merusak lingkungan dan mengancam keselamatan masyarakat sekitar.

Samsun menegaskan bahwa perusahaan tambang wajib menutup dan memulihkan area yang sudah dieksploitasi, sesuai dengan ketentuan yang ada. Namun, banyak perusahaan yang berusaha menghindari tanggung jawab tersebut.

“Perusahaan tambang menghasilkan keuntungan besar, namun dana jaminan reklamasi yang disiapkan jauh dari cukup untuk biaya pemulihan lingkungan,” ujar Samsun, pada Senin (18/11/2024).

Baca Juga  Tenaga Lokal Pembangunan IKN Tidak Dilibatkan, Seno Aji : Perintahkan Komisi IV DPRD Kaltim Bentuk Satgasus

Ia juga mengungkapkan bahwa besaran dana jamrek yang ditetapkan pemerintah saat ini terlalu kecil. Hal ini menjadi alasan utama perusahaan enggan memprioritaskan reklamasi.

“Jika dana jamrek tidak ditingkatkan, perusahaan akan terus mencari cara untuk menghindari kewajibannya,” tegasnya.

Selain itu, Samsun mengingatkan bahwa lubang tambang yang terbengkalai tidak hanya merusak lingkungan, tetapi juga mengancam keselamatan warga. Beberapa insiden tragis telah terjadi akibat kondisi tersebut.

Baca Juga  Husni Fahruddin Serukan Pemuda Kaltim Jadi Pelopor Pembangunan IKN Nusantara

Samsun mendorong penguatan regulasi reklamasi dan pengawasan yang lebih ketat terhadap perusahaan tambang, agar tanggung jawab mereka dipenuhi demi keberlanjutan lingkungan dan keselamatan masyarakat.

“Reklamasi bukanlah beban tambahan, melainkan kewajiban moral dan hukum yang harus dipenuhi oleh perusahaan. Jika ini diabaikan, kerugian jangka panjangnya akan lebih besar,” tandasnya.

Penulis: Has

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *