Dukung Pengembangan Transportasi Massal di Samarinda, Celni Sarankan Pelebaran Jalan

Anggota Komisi III DPRD Kota Samarinda, Celni Pita Sari.

SAMARINDA.NUSANTARA NEWS- Pemerintah Kota Samarinda melalui Dinas Perhubungan (Dishub) berencana untuk mengembangkan pemanfaatan trasnportasi massal di Samarinda.

Rencana tersebut, salah satu tujuannya untuk mengurangi kemacetan yang terjadi di Kota Samarinda selama ini.

Anggota Komisi III DPRD Kota Samarinda, Celni Pita Sari saat dimintai tanggapannya terkait rencana tersebut menilai bahwa rencana itu merupakan hal yang sangat positif.

Hanya saja, kata Celni, rencana tersebut juga harus dibarengi dengan pembangunan jalan khusus bagi kendaraan umum.

Baca Juga  Seno Aji, Pendiri FKKJN Tegaskan Pentingnya Pelestarian Budaya Jawa

“Meskipun persoalan kemacetan di Samarinda tidak terlalu parah seperti di kota lain, tetapi upaya tersebut harus diapresiasi. Apalagi Samarinda merupakan salah satu kota penyangga Ibu Kota Nusantara (IKN),” kata Celni belum lama ini.

Politikus dari Partai NasDem ini menyadari permasalahan sebenarnya akan muncul ketika berbicara tentang penambahan jalan.

Sebab, kemungkinan terdapat sebagian masyarakat kurang setuju dengan rencana untuk melebarkan garis sempadan jalan, yang berpotensi mengurangi sebagian pekarangan mereka.

Baca Juga  Relawan Srikandi Seno Kaltim Dikukuhkan, Seno Aji Fokus pada Perubahan di Sektor Pendidikan dan Kesehatan

“Ini juga menjadi Pemerintah Kota Samarinda untuk melakukan sosialisasi yang lebih luas kepada masyarakat,” imbuhnya.

Celni berharap agar rencana Pemkot Samarinda itu harus mendapat dukungan penuh dari masyarakat, sehingga dalam realisasinya tidak menemukan kendala ataupun persoalan.

“DPRD akan memfasilitasinya, apakah perlu dilakukan hearing dengan masyarakat untuk mendengarkan masukan mereka,” terangnya.

(Adv/Isw)